POS-KUPANG.COM I BETUN--Calon Bupati (Cabup) Malaka yang siap bertarung pada Pilkada serentak tanggal 9 Desember 2020, Dr. Simon Nahak atau SN secara khusus diundang petani di Desa Kamanasa, Kecamatan Malaka Tengah, Kabupaten Malaka.
Kehadiran SN yang berpasangan dengan Calon Wabup, Kim Taolin atau KT, nomor urut 1 (satu) ini untuk bersama-sama petani setempat panen jagung, Senin (30/11).
Para petani Kamanasa begitu sabar menunggu kedatangan Cabup, SN untuk menyaksikan sekaligus panen jagung bersama. Simon tiba di lokasi panen jagung di Kamanasa sekitar pukul 14. 30 Wita. Para petani begitu antusias menyambut ketika Simon Nahak tiba.
Yosep Leki, petani asal Desa Kamanasa dalam sapaannya sesaat setelah acara panen simbolis menegaskan, swasembada Pangan dalam Program SAKTI disukai para petani. Untuk itu, para petani mengundang SN untuk ikut hadir bersama petani mengikuti panen jagung di wilayah Desa Kamanasa.
"Secara keluarga kami undang Bapak Simon. Bapak Simon, teman kelas saya sehingga atas nama para petani kami undang untuk hadir menyaksikan panen jagung," kata Leki.
Selain itu, Yosep mengatakan petani Kamanasa pernah menyiapkan lahan seluas kurang lebih 100 hektar untuk budidaya jagung. Akan tetapi, inisiatif petani Kamanasa pada tahun 2015 untuk menyediakan lahan seluas 100 hektar tersebut tidak direspon pemerintah Kabupaten Malaka.
Menurutnya, kehadiran Simon Nahak di lokasi panen tidak ada kaitan dengan kepentingan dan kampanye politik Pilkada. Petani mengundang SN sebagai keluarga.
Leki menambahkan para petani Kamanasa menyukai program SAKTI yang dikemas dalam visi misi untuk kepemimpinan lima tahun kedepan di Malaka. Petani melihat bahwa program dari paslon SN-KT sangat menyentuh kebutuhan dasar.
Sumber: POS-KUPANG